HOAX SANGAT MEMBUNUH


Beberapa tahun terahir bangsa besar ini dilanda virus hebat yang berakibat terhadap rusaknya keadaan psikologis dan sosial kehidupan bermasyarakat dan berbangsa. Virus itu adalah HOAX.

Hoax = (Inggris) artinya tipuan, menipu. berita bohong, berita palsu atau kabar burung. Jadi dapat dikatakan bahwa Hoax adalah  kata yang berarti ketidak benaran suatu informasi .Hoax bukan singkatan tetapi satu kata dalam bahasa inggris yang punya arti secara sendiri.

Sedangkan definisi Hoax menurut wikipedia adalah :
"Sebuah pemberitaan palsu yakni usaha untuk  menipu atau mengakali pembaca/pendengarnya untuk mempercayai sesuatu, padahal sang pencipta berita palsu tersebut tahu bahwa berita tersebut palsu. ."

Kenapa Hoax dimunculkan? Dalam amatan saat ini Hoax dilakukan sebagai usaha menggempur orang yang ingin dihancurkan hidupnya untuk kepentingan pribadi atau kelompok tertentu.

Maka lazim kelihatan Hoax  banyak terjadi karena faktor dendam, benci, iri, pokoknya tidak suka orang lain eksis di tengah masyarakat atau dalam sebuah lembaga. Maka untuk mempercepat matinya karier atau keberadaan seseorang atau kelompok tertentu maka cara membunuhnya adalah dengan menebarkan berita Hoax.

Bila cermat dipelajari Hoax itu sebenarnya pasti dilarang agama. Karena Hoax itu bentuk fitnah atau ghibah, akibat jiwa yang iri dan sejenisnya. Maka bila itu wujudnya Hoax adalah dosa.

Karena ia dosa maka efeknya bukan saja pada seseorang tapi akan kait mengait pada diri orang lain dan malah menyebar pada sistem kemasyarakatan dan kelembagaan. Sebab masyarakat dan lembaga itu bisa diilustrasikan seperti satu tubuh manusia atau tumbuhan. Bila satu bagian yang kena virus pasti merembet pada yang lainya, karena dalam prinsip sosiologis pro dan kontra pasti ada dalam sebuah komunitas, bila tidak bijak menghadapinya apalagi berjiwa kekanak kanakan maka yang akan muncul pasti saling mencederai.

Nah celakanya bisa saja yang dianggap salah sesungguhnya bila dianalisis secara logis dan akal sehat justru disana tersimpan kebenaran tapi karena pengaruh Hoax maka kebenaran itu tertutupi hingga yang salah dianggap kebenaran. Ia baru disadari setelah waktu berselang sebab kebenaran tetap saja bertahan dan kepalsuan pada saatnya akan berbuah keburukan. Memang menguasai arus informasi dan pemilik informasi bisa lebih berkuasa saat ini.

Keadaan ini patut dipelajari wujud kehidupan Saddam Housein yang difitnah oleh media dan dengan itu AS menghalalkan darahnya. Konon dengan mengekstradisi Saddam akan memakmurkan Iraq seebab dialah sang diktator penghambat demokrasi dan prinsip hidup yang dinamis, tapi nyatanya kini....mari kita saksikan. Mungkin sama dengan nasib Libya bahwa Muammar Khadafi yang berhasil dipersepsikan media sebagai Syetan dan secara mulus  infasi AS ke sana, nyatanya setelah kepalanya pecah oleh pistol berbalutkan mas yang dirampok dari tangannya oleh prajuritnya sendiri yang telah tercuci otaknya oleh Hoax, jadinya negeri Islam itu menuju kemusnahannya.

Semoga dalam waktu yang tidak lama VIRUS HOAX bisa teratasi dari kehidupan bangsa ini dan institusi NKRI tetap utuh dan jaya dengan terwujudnya kekompakan menuju manusia yang sejahtera. Semoga dugaan segelintir orang yang melihat Hoax sebagai sebuah gerakan untuk menohok kesatuan yang santun yang sudah dimiliki selama ini dapat diantisipasi. Dan tidak muncul kepentingan kelompok yang menajam yang secara tidak disadari meruntuhkan tatanan dari dalam tapi akan meruntuhkan bangsa besar ini. Semoga...semua pihak makin cerdas.

3 komentar:

  1. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  2. Amin ya allah semoga virus hoax menghilang ya ustadz🙏

    BalasHapus
  3. Semoga kita selaku Mahasiswa dapat dengan cermat memilah dan memilih berita yang tersebar di lingkungan hidup maupun lingkungan media sosial.

    BalasHapus